Jika melihat kastil ini dari luar, agan mungkin berpendapat betapa megah
dan indahnya Kastil ini. Mungkin beberapa dari agan juga akan
membayangkan masuk ke dalam sebuah kastil abad pertengahan yang indah
dan dilengkapi dengan interior menawan.
Simpan baik-baik bayangan itu, karena agan akan melihat sesuatu yang sepenuhnya berbeda. Kastil ini bernama Kastil Miranda, terletak di Belgia dan saat ini kondisinya sangat menyedihkan. Ia ditinggalkan pemiliknya begitu saja dan ditelantarkan tanpa ada yang tinggal dan merawatnya.
Kastil ini dibangun pada tahun 1866 oleh arsitek Inggris bernama Milner. Namun sang arsitek meninggal sebelum pekerjaan Kastil ini rampung. Pekerjaannya akhirnya dilanjutkan oleh arsitek lainnya.
Château Miranda sempat diambil alih oleh tentara Jerman (Nazi) pada Perang Dunia ke-2. Setelah itu menjadi Rumah Yatim Piatu hingga tahun 1980. Nah, di masa inilah Château Miranda diberi julukan baru, yaitu Noisy Castle, karena ditempati bukan hanya oleh anak-anak yatim, namun juga oleh orang-orang yang menderita penyakit khusus.
Pada tahun 1991, kastil ini ditinggalkan begitu saja oleh para penghuninya tanpa menyebutkan alasan mereka pergi. Ada banyak usaha untuk merenovasi Kastil ini, salah satunya menjadikannya Hotel. Namun usaha tersebut sia-sia karena para investor terlalu takut terhadap sesuatu yang ada di Kastil ini.
0 komentar:
Posting Komentar
Untuk membuat emoticon cukup ketikkan kode yang berada di atas
Budayakan berkomentar dengan sopan dan tidak mengandung SARA
Pasang foto kalian yang keren ^_^